News  

NGERI !! Massa Aksi Demo Geruduk Kantor Maybank Indonesia Menuntut Pengembalian Dana Nasabah yang Diduga Ditipu Berkisar Rp.30 Miliar

Foto : Puluhan Massa Gelar Aksi di Kantor Pusat Maybank Indonesia, ist

Jakarta, LIRATV— Massa yang tergabung dalam Komite Intelektual bersatu menggelar aksi demonstrasi damai di depan kantor pusat PT.Bank Maybank Indonesia,Tbk di Jakarta.


Adapun unjukrasa ini digelar sebagai bentuk protes keras terhadap dugaan penipuan dana nasabah sebesar Rp.30 miliar oleh oknum pegawai bank, yang hingga saat ini belum mendapatkan penyelesaian.

Sejatinya, aksi demo ini merupakan luapan kekecewaan publik terhadap sistem keamanan perbankan yang dinilai lalai dan tidak berpihak pada nasabah dijelaskan Frans Dani S salahsatu pihak aksi massa demo didepan kantor Maybank, (14/4/2025)

Massa membawa spanduk, membagikan selebaran dan melakukan orasi secara bergantian untuk menyuarakan tuntutan mereka.

Berikut isi tuntutan para aksi demo dalam pernyataan resmi nya, menuntut:

1. Pengembalian Dana Nasabah Secara Utuh: Maybank diminta bertanggung jawab atas kelalaian internal yang menyebabkan hilangnya dana nasabah.

2. Proses Hukum Terbuka dan Adil: Massa mendesak agar kasus ini disidangkan secara transparan dan disorot publik, agar tidak ada intervensi atau perlindungan terhadap oknum pelaku.

3. Tanggung Jawab Manajemen Maybank: Tidak cukup hanya menyalahkan pegawai, massa menilai manajemen pusat ikut bertanggung jawab karena lemahnya sistem pengawasan.

4. Peran Aktif OJK dan BI: Otoritas Jasa Keuangan (OJK) serta Bank Indonesia diminta turun tangan secara langsung untuk melakukan audit investigatif dan menjamin keamanan sistem perbankan nasional.

Untuk diketahui bersama adapun rencana Aksi Lanjutan aliansi aksi menyatakan bahwa jika dalam waktu dekat tidak ada kejelasan dan pengembalian dana yang adil, maka mereka akan menggelar aksi llanjutan berskala nasional di berbagai kota besar serta melayangkan gugatan hukum perdata dan pidana terhadap Maybank Indonesia dan pihak-pihak terkait yang terĺibat. (Bar)

Mau punya Media Online sendiri?
Tapi gak tau cara buatnya?
Humm, tenang , ada Ar Media Kreatif , 
Jasa pembuatan website berita (media online)
Sejak tahun 2018, sudah ratusan Media Online 
yang dibuat tersebar diberbagai daerah seluruh Indonesia.
Info dan Konsultasi - Kontak 
@Website ini adalah klien Ar Media Kreatif disupport 
dan didukung penuh oleh Ar Media Kreatif

banner 728x90