[Teks Gambar: Foto Bersama saat Pihak Populis Memberikan Bantuan dalam Bentuk Voucher Bagi Mahasiswa berasal dari Nias, Ist]
Jakarta|LIRATV—Populis Indonesia menyampaikan tali kasih kepada Komunitas Perantau Milenial Nias Jakarta dan Mahasiswa Asrama Wamena Papua sebanyak 173 paket voucher belanja senilai Rp. 200.000.
Piet Cintya Mawar yang mewakili Populis Indonesia menyampaikan secara simbolis kepada Yarman Hulu, Gres Fransiska Hulu yang mewakili Komunitas Perantau Milenial Nias Jakarta dan Marinus yang mewakili mahasiswa Asrama Wamena Papua.
Dalam kesempatan tersebut Piet Cintya Mawar menyampaikan ucapan terima kasih yang tulus kepada donatur yang sudah mempercayakan Populis Indonesia untuk mendistribusikan bantuan sembako dalam bentuk voucher belanja.
Marinus turut menyampaikan ucapan terima kasih yang tulus kepada Populis Indonesia sudah berpartisipasi meringankan beban teman-teman mahasiswa Asrama Wamena Papua.
Koordinator Komunitas Perantau Milenial Nias Jakarta Edizaro Lase bersama Yarman Hulu langsung mendistribusikan bantuan voucher sembako tersebut kepada teman-teman perantau Milenial Asala Kepulauan Nias yang tersebar di daerah Mangga Dua, Pasar Senin, Roxi Square dan Pasar Minggu pada Hari Jumat (20/08/2021).
Dalam penyaluran bantuan tersebut dibantu oleh seorang Mahasiswa Kedokteran Asal Nias Dioni Gulo sekaligus bersilaturahmi dengan teman-teman perantau milenial Nias Jakarta.
Komunitas Perantau Milenial Nias Jakarta yang sangat menyambut baik atas dukungan baik dari Populis Indonesia sudah memfasilitasi dan menyampaikan bantuan dalam bentuk voucher belanja, ungkap Edizaro Lase di Jakarta, Minggu (22/08/2021)
Dalam kesempatan tersebut, beberapa dari perantau milenial asal Kepulauan Nias sangat senang dan apresiasi atas dukungan yang telah disampaikan oleh Populis Indonesia dalam meringankan beban di masa pemberlakuan PPKM.
Edizaro Lase menambahkan bahwa bantuan sembako telah diberikan kepada perantau milenial asal Kepulauan Nias yang ketiga kalinya secara berturut-turut walaupun sangat sedikit nilainya. Karena banyak diantara teman-teman yang dirumahkan dan kebanyakan pekerja harian dimana pendapatan dibawah UMR.
Komunitas Perantau Milenial Nias Jakarta berkomitmen mendukung pemerintah dalam upaya pencegahan dan penanganan covid-19 serta mempercepat pemulihan ekonomi nasional, tegas Edizaro Lase.(Bar)